Breaking News
Loading...

Info Post

Susu kambing mungkin belum terlalu dikenal seperti susu sapi. Padahal dilihat dari khasiatnya, susu kambing jauh lebih bermanfaat bagi kesehatan.

Marketing obat herbal, Muh.Widiantori, menjelaskan sebagian besar orang kurang berminat mengonsumsi susu kambing. Hal itu disebabkan karena anggapan susu kambing tidak boleh dikonsumsi penderita tekanan darah tinggi. Widiantori menegaskan mitos itu tidak benar.
“Kandungan utama susu kambing yang terdiri dari kalium justru berfungsi menstabilkan tingginya tekanan darah, mengatur fungsi kerja jantung dan menekan risiko tekanan arteriosklerosis,” ujarnya saat ditemui di Gedung Mandala Bhakti Wanitatama, Jl Solo, Jogja, belum lama ini.



Widi menambahkan, sejak ribuan tahun lalu, susu kambing sudah sering digunakan sebagai pengobatan dan pencegah penyakit. Beberapa macam penyakit yang mampu disembuhkan, di antaranya alergi, asma, gangguan pernapasan, kolesterol, asam urat, dan diabetes.

Pernyataan ini dikuatkan peneliti terhadap lebih dari 40.000 pria Amerika yang mengonsumsi susu kambing selama empat tahun. Kesimpulan riset menyatakan kelompok yang mengonsumsi susu kambing lebih banyak kalium, ternyata memiliki risiko terserang stroke lebih rendah.

“Di antara banyak jenis susu, susu kambing adalah satu-satunya susu yang paling banyak manfaatnya bagi kesehatan manusia. Susu kambing yang dikonsumsi tanpa proses pemanasan terlebih dahulu memiliki kandungan fluorine yang lebih tinggi dibandingkan yang dimasak terlebih dahulu,” ujar dia.

Susu kambing etawa yang dibudidayakan secara organik dan diolah secara higienis untuk menjaga manfaat dan kualitasnya. Susu ini merupakan sumber nutrisi dan gizi yang hampir setara dengan ASI, sehingga sangat baik dikonsumsi semua usia.

Susu tersebut memiliki sifat antiseptik alami dan bisa membantu menekan pembiakan bakteri dalam tubuh. Hal ini disebabkan adanya flourin yang kadarnya lebih besar dari susu sapi. Selain itu, susu kambing juga bersifat basa atau dalam bahasa ilmiahnya alkaline food sehingga aman bagi tubuh.

Susu kambing telah banyak dikemas secara modern dalam bentuk bubuk. Salah satunya adalah produk GMP-Nutri. Susu bubuk ini tinggal diseduh seperti cara membuat susu pada umumnya. Minuman ini dapat dikonsumsi segala usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

0 komentar:

Posting Komentar